Mengapa menjaga kesehatan itu penting? Mungkin
masih banyak di antara kita yang tidak begitu peduli dengan kesehatan walaupun
merasa bahwa kesehatan harus dijaga. Tapi apa yang kita lakukan seringkali
menunjukkan hal sebaliknya.
Masih banyak di antara kita yang menyadari bahwa
rokok berbahaya Tapi tetap saja merokok, banyak orang yang mengetahui bahaya
polusi udara Tapi tetap saja enggan naik transportasi umum untuk mengurangi
biaya sekaligus menekan polusi udara, atau banyak juga orang yang menyadari pentingnya
berolahraga tapi malas melakukannya.
Tetap sehat secara fisik bisa membantu kita agar
tetap sehat secara emosional. Jika kita terbiasa mengkonsumsi makanan yang
cepat dan sehat, maka tubuh akan mendapat benefit dari kandungan yang terdapat
di dalam makanan tersebut.
Dengan makanan yang banyak mengandung nutrisi
atau vitamin, tubuh akan lebih kuat, bisa melawan berbagai macam penyakit, bisa
membantu mengatasi stres, dan lain sebagainya.
Salah satu minuman sehat yang dianjurkan adalah susu kambing. Apa saja
manfaat yang bisa kita dapatkan apabila rutin mengkonsumsi susu kambing?
7 manfaat minum susu kambing bagi kesehatan
1. Membantu meningkatkan pertumbuhan dan menjaga kesehatan tulang
Manfaat yang pertama adalah untuk membantu
pertumbuhan dan perkembangan tulang serta meningkatkan kesehatan dan kepadatan
tulang. Bagi mereka yang masih dalam masa pertumbuhan seperti anak-anak maupun
balita serta remaja, minum susu secara rutin akan membuat mereka tumbuh dan
berkembang lebih cepat.
Bagi orang dewasa, susu sangat bermanfaat untuk
menjaga agar tulang mereka tetap sehat dan kuat serta pada. Dengan tulang yang
kuat dan padat, kita tidak akan mudah mengalami cedera atau patah tulang.
Begitu juga Saat memasuki usia senja, terbiasa minum susu akan membuat kita
terhindar dari osteoporosis atau pengeroposan tulang.
2. Membantu meningkatkan kesehatan otak dan tinggi tubuh
Jika ingin anak tumbuh cerdas dan jika ingin
memiliki otak yang sehat, mulai saat ini anda harus membiasakan diri minum
susu. Minum susu kambing ketika hamil atau pada saat menyusui sangat baik
karena kandungan nutrisi yang terdapat di dalamnya akan membuat ASI melimpah
dan bermanfaat juga untuk meningkatkan kualitas ASI.
Bayi atau anak yang lahir dari ibu yang terbiasa
minum susu selama kehamilan dan tetap minum susu ketika menyusui menurut
penelitian, memiliki pertumbuhan dan memiliki tingkat kecerdasan yang lebih
baik . Anak-anak yang lahir dari ibu yang terbiasa minum susu selama hamil
cenderung tumbuh lebih tinggi dibandingkan dengan anak-anak yang ibunya tidak
terbiasa minum susu ketika hamil.
3. Membantu meningkatkan kemampuan tubuh menyerap nutrisi
Susu terbukti bisa membantu meningkatkan
kemampuan tubuh dalam menyerap berbagai kandungan nutrisi yang terdapat di
dalam makanan yang kita konsumsi. Secara khusus, susu bisa membantu
meningkatkan kemampuan tubuh dalam menyerap zat besi, fosfor, kalsium, dan
magnesium.
4. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Membiasakan diri minum susu sangat baik untuk
menjaga kesehatan. Manfaat minum susu kambing salah satunya adalah untuk
meningkatkan imunitas. Dengan imun tubuh yang tetap prima, kita tidak akan
mudah terkena berbagai macam penyakit termasuk infeksi.
5. Meningkatkan kesehatan pencernaan
Selain bermanfaat untuk melancarkan pencernaan,
susu kambing juga dikenal efektif meningkatkan kesehatan pencernaan dan
bermanfaat untuk menghindari berbagai macam penyakit pencernaan seperti kanker
kolon dan lain sebagainya. Susu jenis ini juga sangat efektif untuk menghindari
iritasi usus dan berbagai masalah kesehatan yang bisa diakibatkan oleh susu
sapi.
6. Mengandung asam lemak esensial
Asam lemak esensial sangat bermanfaat untuk
menurunkan tingkat kolesterol di dalam tubuh. Susu kambing yang terkenal banyak
mengandung asam kaprat dan asam kaprila, merupakan dua kandungan asam lemak
esensial yang secara efektif membantu mengatasi berbagai mikroba berbahaya.
7. Tempat membeli susu kambing yang murah
Bukalapak adalah salah satu contoh toko online
yang menyediakan susu kambing berbagai jenis seperti merk Skygoat, Etawa
gomars, dan lain sebagainya. Selain tergolong lengkap, toko online ini juga
menjadikan susu murni dengan harga yang murah dan terjangkau. Terlebih, toko
online merupakan alternatif tempat belanja hemat karena ada banyak diskon,
voucher belanja, dan berbagai penawaran menarik lainnya.
1 komentar:
Thank you for the auspicious writeup. It in fact was a entertainment account it.
Glance complex to far introduced agreeable from you! By
the way, how can we keep up a correspondence?
Choose EmoticonEmoticon