-->

Jumat, 23 Desember 2016

Xiaomi Redmi Note 4 Tersedia 2 Warna Baru: Hitam & Biru

Kehadiran varian warna baru telah terbukti mampu mempengaruhi para calon pelanggan untuk membeli sebuah produk. Contoh paling nyata adalah varian warna terbaru iPhone yang senantiasa menjadi varian paling laris tiap kali Apple merilis iPhone generasi terbaru, juga bagaimana keputusan Samsung untuk merilis varian warna baru bagi seperti Coral Blue dan Glossy Black telah memungkinan mereka untuk menjual lebih banyak Galaxy S7 & S7 edge di periode paruh ke-2 tahun ini.
Belajar dari pengalaman tersebut, Xiaomi kini menjalankan kebijakan serupa untuk lini produk terlaris mereka yaitu Redmi series. Jika pada awal perilisannya Xiaomi cuma menghadirkan 3 varian warna untuk Redmi Note 4 yaitu emas, perak dan abu-abu, kini Xiaomi menambahkan 2 warna baru yaitu biru dan hitam. Jika melihat sampel foto yang mereka sertakan, varian warna tersebut mungkin bakal mengingatkan Anda pada 2 warna baru dari Galaxy S7 & S7 edge yang kebetulan juga berwarna mirip.
Jika Anda tertarik dengan warna baru ini, perlu dicatat bahwa varian ini cuma tersedia untuk versi 3GB RAM & memori internal 32GB, juga 3GB RAM & memori internal 64GB. Untuk harga, keduanya bakal tetap dibanderol sama dengan varian 3GB RAM lainnya, yaitu 999 yuan atau setara Rp 2 juta.
Sourche: gopego.com




Baca Artikel Terkait:




Choose EmoticonEmoticon