Ruang Lingkup Pendidikan Islam
Tujuan pendidikan Islam adalah mengembalikan manusia terhadap Al-Qur’an dan Assunah dimana pendidikan islam mempunyai ruang lingkup diantaranya:
1. Para pendidik
2. Para murid atau peserta didik
3. Materi pendidikan
4. Perbuatan mendidik
5. Metode pendidikan
6. Evaluasi pendidikan
7. Tujuan pendidikan
8. Alat-alat pendidikan
9. Lingkungan pendidikan
1. Pendidik Dan Perbuatan Mendidik
Dalam pelajaran agama islam disini yang mempunyai peranan penting dalam mendidik diantaranya adalah orang-orang yang memahami tentang ajaran Islam diantaranya Guru Pelajaran Islam, Ulama Ustadz dan juga yang lainnya yang berkedudukan sebagai pemaham islam. Sedangkan perbuatan mendidik artinya adalah perbuatan para pendidik, dimana para pendidik harus memberikan tauladan kepada yang dididik, sebagaimana dakwah Rasulullah juga disamping dengan kata-kata juga dakwah dengan cara prilaku
2. Anak didik dan materi pendidikan Islam(maddatut tarbiyah)
Anak didik adalah objek para pendidik dalam melaksanakan tindakan yang bersifat mendidik. Sedangkan materi pendidikan islam yaitu bahan-bahan atau pengalaman-pengalaman belajar ilmu agama islam yang disusun sedemikian rupa untuk disajikan atau disampaikan kepada anak didik
3. Metode pendidkkan Islam (Tariqatut tarbiyah)
Yaitu strategi yang relevan yang dilakukan pendidik untuk menyampaikan materi pendidikan Islam kepada anak didik. Metode berfungsi mengolah menyusun, dan menyajikan materi dalam pendidikan islam agar materi pendidikan islam tersebut dapat dengan mudah diterima dan dimiliki oleh anak didik.
4. Evaluasi Pendidikan
Yaitu suatu sistem penilaian yang diterapkan pada anak didik, untuk mengetahui keberhasilan pendidikan yang dilaksanakan.
Sasaran evaluasi pendidikan Islam secara garis besar meliputi:
a) Sikap dan pengalaman pribadinya, hubungan dengan Tuhan
b) Sikap dan pengalaman dirinya, hubungannya dengan masyarakat
c) Sikap dan pengalaman kehidupannya, hubungannya dengan alam sekitar
d) Sikap dan pengalaman terhadap dirinya sendiri selaku hamba Allah dan selaku anggota masyarakat, serta selaku khalifah di muka bumi
5. Alat-alat pendidikan
Alat-alat pendidikan yaitu semua alat yang digunakan selama melaksanakan pendidikan Islam agar tujuan pendidikan Islam tercapai.
6. Lingkungan Pendidikan
Yang dimaksud dengan lingkungan pendidikan Islam di sini ialah keadaan-keadaan yang ikut berpengaruh dalam pelaksanaan serta hasil pendidikan Islam.Lingkungan pendidikan sangat besar pengaruhnya dalam membentuk kepribadian anak didik, olehnya itu hendaklah diupayakan agar lingkungan belajar senantiasa tercipta sehingga mendorong anak didik untuk lebih giat belajar.
Sourche: kurniawaalek
Choose EmoticonEmoticon