-->

Minggu, 17 Januari 2016


Pelajar Muslim di Amerika Serikat. (republika.co.id)

AfdhalIlahi.com – Amerika Serikat.  Kabar gembira bagi siswa mulim datang dari Negara bagian Amerika Serikat, Maryland. Dewan Pendidikan di negara bagian tersebut mulai menjadikan perayaan Idul Adha sebagai hari libur. Dengan demikian siswa Muslim dapat merayakan Idul Adha di luar sekolah.

“Dewan Pendidikan di Maryland telah membuat keputusan untuk menambahkan Idul Adha ke daftar hari libur keagamaan, sebagai pengakuan liburan Muslim tumbuh dalam kehidupan sekolah di AS,” ujar ketua dewan pendidikan Maryland Christine O’Connor seperti dikutip dari republika.co.id yang melansir dari worldbulletin, Sabtu (16/1/16).

Ia menjelaskan, selain menjadikan hari raya umat muslim sebagai hari libur keagamaan, dewan pendidikan juga menjadikan Tahun Baru Imlek dan perayaan Hindu Diwal sebagai hari libur keagamaan.

Menurutnya, hal ini dilakukan untuk memberi kesempatan bagi semua siswa dalam merasakan perayaan dan tradisi yang ada di agama mereka.

Selain Maryland, New York juga telah lebih dahulu menetapkan Idul Adha dan Idul Fitri sebagai hari libur.

Dikutip dari bbc.com, walikota New York, Bill de Blasio menjelaskan bahwa ratusan ribu keluarga Islam tidak perlu lagi memilih untuk mengirim anaknya ke sekolah atau beribadah pada hari raya tersebut.

“Kita sudah membuat janji akan mengubah kalender sekolah untuk mencerminkan kekuatan dan keragaman kota kita,” seperti tertulis dalam pernyataannya.

Blasio mengatakan keputusan didasarkan pada berkembangnya populasi umat Islam, dengan perkiraan siswa Islam mencapai 10% dari total murid sekolah negeri di New York.

Beberapa distrik di Vermont, Massachusetts, dan New Jersey sudah lebih dulu pertama meliburkan sekolah pada hari raya Islam namun New York merupakan kota yang pertama memperlakukannya. (Dakwatuna)




Baca Artikel Terkait:




Choose EmoticonEmoticon